Penerbit & Percetakan CV.Pustaka Setia

Adalah perusahaan jasa penerbitan dan percetakan yang didirikan sejak tahun 1993 oleh H. Misri Tanjung. PUSTAKA SETIA diresmikan menjadi sebuah perusahaan berbadan hukum yang berupa CV dengan Akte Notaris nomor 29/1993. Bersamaan itu pula PUSTAKA SETIA terdaftar sebagai anggota IKAPI Cabang Jawa Barat dengan nomor anggota 109/JBA/03.”

Apa Yang Kami Lakukan?

Berawal dari usaha penerbitan buku-buku pelajaran yang berbasis kurikulum, kini PUSTAKA SETIA berkembang dengan produk buku-buku penunjang bagi siswa mulai dari SD, SMP, SMA, SMK, Madrasah, hingga perguruan tinggi/UIN. Ditambah lagi buku-buku umum berupa cerita rakyat, kamus, intisari, filsafat, dan dakwah islamiah. Hingga tahun 2012, sudah lebih dari 2.500 judul buku umum telah diterbitkan oleh PUSTAKA SETIA.

Tingginya permintaan pasar kami sikapi dengan menambah sejumlah sarana dan prasarana guna melancarkan proses produksi yang terus berjalan tiada henti. Di antaranya pembangunan 2 gedung baru yang berlokasi di Komplek Puri BKR Nomor 51–52.

Dengan adanya gedung ini, proses produksi kini berada dalam satu atap, mulai dari pracetak, cetak, finishing, hingga menjadi buku.

Penerbit

Bersama lebih dari 60 karyawan, serta didukung sejumlah perwakilan perusahaan di beberapa daerah, kota besar, & provinsi, PUSTAKA SETIA akan terus memperluas daerah jangkauan pemasaran guna menciptakan generasi penerus bangsa yang cendekia dan berwawasan luas.

Percetakan

Hingga tahun 2012, PUSTAKA SETIA telah memiliki berbagai macam alat produksi yang dioperasikan secara terpadu di kawasan Percetakan PUSTAKA SETIA.